Jumat, 06 Februari 2015

Belajar Menjahit Pakaian



Langkah pertama yang biasa diterapkan dalam mempelajari cara menjahit pakaian adalah mengukur setiap bagian dari pakaian yang akan dijahit agar dapat dipakai. Dalam cara membuat pola baju bagian tubuh yang diukur meliputi lingkar badan, lingkar leher, lingkar pinggang, lebar bahu, panjang dada, dan lebar punggung. Selanjutnya ukuran yang telah diambil tersebut dimasukkan kedalam rumus untuk membuat pola menjahit baju. Setelah pola menjahit baju yang diinginkan sudah siap, hal selanjutnya yang harus anda lakukan adalah memotong pola di kain. Cara memotong pola yang baik dan benar sebagai berikut:
-       Letakkan pola menjahit baju badan depan pada lipatan kain yang akan dijahit.
-       Letakkan pola menjahit baju badan belakang dan lengan pada sisi kain yang lain
-       Gunting bahan tepat pada pola menjahit baju.
Jika kain telah dipotong sesuai dengan pola menjahit baju yang perlu dilakukan berikutnya hanyalah menjahit kain sesuai dengan contoh pola baju yang diinginkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar